
Cari Solusi: Deodorant Terbaik untuk Ketiak Basah dan Bau
Gangguan fisik sekecil apa pun memang berisiko menurunkan kepercayaan diri secara drastis, termasuk masalah ketiak bau dan basah. Kamu tentu tak mau kan jadi bahan gibah akibat keringat bau asam yang mengganggu orang-orang di sekitarmu. Itulah sebabnya kamu harus berusaha mencari deodorant yang bagus untuk ketiak basah dan bau agar masalah tersebut lekas tuntas. Jangan sampai kamu dikucilkan dari circle hanya gara-gara masalah ketiak yang tak pernah diatasi.
Apa yang Menyebabkan Ketiak Bau dan Basah Sepanjang Hari?
Kondisi fisik setiap orang pasti berbeda-beda sehingga jumlah keringat dan aroma tubuhnya pun berbeda. Ketiak yang basah dan berbau merupakan akibat dari beberapa penyebab berikut ini:
- Faktor cuaca: orang-orang yang tinggal di dataran rendah (pantai dan sekitarnya) cenderung berkeringat lebih banyak daripada orang yang tinggal di dataran tinggi (pegunungan).
- Aktivitas fisik berlebihan: ketiakmu akan berkeringat lebih banyak jika kamu melakukan aktivitas fisik intensitas tinggi. Kemunculan keringat adalah mekanisme alami untuk menstabilkan suhu tubuh sewaktu kamu aktif bergerak.
- Konsumsi makanan pedas dalam jumlah banyak: rasa pedas dalam cabai berasal dari senyawa khas bernama capsaicin. Kandungan senyawa tersebut menyebabkan kenaikan suhu tubuh saat kamu menikmati makanan pedas sehingga kamu jadi berkeringat.
- Pakai baju yang tidak menyerap keringat: beberapa jenis bahan baju seperti poliester, nilon, dan rayon mempunyai karakter yang tidak menyerap keringat. Dengan demikian, keringat yang gagal menguap terperangkap di antara kulit dan baju lalu menimbulkan bau asam.
- Hiperhidrosis: gangguan ini menyebabkan seseorang berkeringat secara berlebihan tanpa dipengaruhi faktor aktivitas fisik maupun cuaca. Ada hiperhidrosis yang terjadi karena faktor genetik (hiperhidrosis primer) dan ada pula yang terjadi sebagai efek samping penyakit tertentu (hiperhidrosis sekunder), seperti obesitas, diabetes, gangguan sistem saraf, dan serangan jantung. Penggunaan deodorant yang bagus untuk ketiak basah dan bau tidak terlalu bermanfaat sebab keringat bisa mengucur deras dari bagian tubuh lainnya, yaitu wajah, telapak tangan, dan telapak kaki.
Benarkah Kalau Semua Keringat Pasti Berbau?
Ada dua kelenjar yang menghasilkan keringat pada tubuh, yaitu kelenjar ekrin dan kelenjar apokrin. Kelenjar ekrin terletak dekat permukaan kulit dan tersebut pada hampir semua bagian tubuh. Fungsinya untuk menghasilkan keringat saat suhu tubuh meningkat atau pasca melakukan aktivitas fisik berat. Kandungan keringat yang dihasilkan kelenjar ekrin terdiri dari air dan garam.
Sementara itu, kelenjar apokrin terletak di sekitar ketiak, selangkangan, dan bagian tubuh berambut lainnya. Kelenjar ini akan menghasilkan keringat yang terdiri dari air, garam, dan lemak sewaktu kamu mengalami stres. Sebenarnya keringat bertekstur agak kental yang dihasilkan kelenjar apokrin tidak berbau. Keringat tersebut akan bau asam bila bereaksi dengan bakteri penyebab bau badan, yaitu Staphylococcus hominis. Oleh karena itu, cara mengurangi keringat di ketiak harus dibarengi dengan upaya membasmi bakteri penyebab bau badan.
Bagaimana Cara Kerja Deodorant yang Bagus untuk Ketiak Basah dan Bau?
Deodorant adalah produk yang diformulasikan khusus untuk mengatasi masalah bau badan. Kandungan deodorant dapat membasmi bakteri penyebab bau badan sehingga keringat bau asam tidak muncul lagi. Kendati demikian, kamu akan tetap berkeringat pasca menggunakan deodorant meskipun aromanya tidak mengganggu.
Jika kamu juga merasa terganggu dengan keringat berlebih yang membasahi pakaian bahkan meninggalkan noda membandel, sebaiknya kamu menggunakan deodorant yang mengandung antiperspirant. Bahan aktif dalam antiperspirant akan membentuk lapisan gel yang menyelimuti kelenjar keringat sehingga produksi keringat berkurang. Kamu jadi leluasa beraktivitas tanpa mengkhawatirkan kemunculan keringat yang mengganggu.
Apa Saja Cara Ampuh Lainnya untuk Mengurangi Keringat di Ketiak?
Upaya mengurangi keringat di ketiak dengan deodorant antiperspirant juga patut disertai beberapa cara ampuh lainnya berikut ini:
- Gunakan pakaian yang menyerap keringat: sebaiknya kamu selalu menggunakan pakaian yang bahannya mampu menyerap keringat dengan baik, seperti katun dan linen. Bahan pakaian yang nyaman dan dapat membantu penguapan keringat secara efektif akan membuatmu terbebas dari masalah baru badan.
- Batasi konsumsi makanan pedas dan panas: bila kamu termasuk orang yang paling gampang banjir keringat usai menyantap makanan pedas dan panas, maka sebaiknya kamu membatasi konsumsi makanan tersebut.
- Jaga berat badan ideal: tubuh yang kelebihan berat badan akan menimbulkan banyak lipatan kulit berisi cadangan lemak. Lipatan-lipatan kulit tersebut berisiko menjadi tempat perkembangbiakan bakteri dan kotoran penyebab bau badan. Jadi, sebaiknya kamu berusaha menjaga berat badan ideal supaya risiko ketiak basah dan keringat bau asam dapat diminimalkan.
- Manajemen stres: mengelola stres juga penting karena kondisi psikis yang stres memicu tubuh untuk berkeringat lebih banyak dari biasanya. Alasan inilah yang membuat tubuh seseorang rentan berbau tak sedap dan dibanjiri keringat ketika stres.
- Kurangi aktivitas di luar ruangan ketika cuaca panas: sebaiknya kamu mengurangi aktivitas di luar ruangan ketika cuaca panas bila kondisinya memungkinkan. Sebab cuaca panas adalah salah satu biang keladi penyebab ketiak basah dan bau.
Apakah saat ini kamu sedang mencari produk deodorant untuk mengatasi masalah ketiak basah dan bau?
Kini, ada Rexona Powder Dry Roll On yang siap membantumu menyelesaikan masalah tersebut. Produk Rexona ini mengandung butiran-butiran MotionSense™ yang menempel di kulit dan pecah karena gerakan sehingga melepaskan wangi segar tepat saat kamu membutuhkannya.
Rexona Powder Dry Roll On juga mengandung antiperspirant yang memberikan perlindungan menyeluruh terhadap keringat dan bau badan selama 48 jam. Kombinasi bunga mawar dan melati dalam deodorant yang bagus untuk ketiak basah dan bau ini menghasilkan keharuman bedak yang pasti membuatmu makin percaya diri.
Penggunaan deodorant yang tepat serta upaya menjaga kebersihan tubuh niscaya membuatmu tak lagi minder akibat ketiak basah dan keringat bau asam.
Referensi:
alodokter.com/berbagai-cara-mengatasi-ketiak-basah-yang-mengganggu
halodoc.com/kesehatan/hiperhidrosis
hellosehat.com/hidup-sehat/kebersihan-diri/cara-mengatasi-ketiak-basah/
klikdokter.com/info-sehat/kesehatan-umum/punya-masalah-dengan-keringat-berlebih-ini-cara-mengatasinya
klikdokter.com/info-sehat/kulit/cara-mengatasi-ketiak-basah
liputan6.com/hot/read/5294463/9-penyebab-ketiak-basah-dan-bau-berikut-cara-mengatasinya
orami.co.id/magazine/ketiak-basah